Perjalanan karir di hotel dan rumah makan tak bisa dipisahkan dari kreatifitas akan seni. Salah satunya, seniman asal Wonosobo yang kini mengembangkan ukiran buah dan sayuran. Elemen unsur alam di tangan Pak Annur Mukorobin, 22, berubah menjadi barang ukiran seni yang mempesona.
Buah labu dengan warna bagian dalam yang lezat, telah berubah wujudnya menjadi patung pak tani, bahkan menjadi alat transportasi becak yang unik. Hasil perkebunan yang dinamakan semangka pun tiba-tiba bisa berubah bentuk menjadi ornamen khas suatu budaya. Tak hanya itu, wortel dan lobak yang ukurannya kecil pun bisa dijelmakan menjadi karikatur hewan nan cantik.