Jono Glepung
Menemukan mata pencaharian, memang tidak gampang. Acap terjadi, berbagai usaha dilakukan, tapi sering mengalami kegagalan.
Tapi sebaliknya, bila memang sudah rezekinya, ibaratnya apa saja yang dipegang bisa jadi uang. Seperti dialami Barjono (42). Warga Gunungan Gondowulung Pleret Bantul ini lebih kondang dipanggil Jono Glepung. Maklum, dia kini jadi juragan glepung (tepung).